Susu memiliki manfaat yang sangat penting bagi kesehatan. Oleh karena itu baik anak-anak hingga lansia sangat disarankan untuk mengonsumsi susu. Tahukah Anda, ternyata susu terdiri dari beberapa jenis.
Nyatanya orang-orang kebanyakan hanya mengenal dan mengonsumsi susu sapi dibanding jenis susu lainnya. Ya, jenis susu yang satu ini memang sangat familiar karena banyak dimanfaatkan pada berbagai produk seperti keju, yoghurt, es krim dan lain sebagainya.
Perbandingan Kelebihan dan Kekurangan Susu Sapi Vs Susu Kambing
Seperti yang diketahui berdasarkan bahan dasarnya, susu dibagi menjadi dua jenis yaitu susu hewani dan susu nabati. Susu sapi yang dikenal ini termasuk ke dalam susu hewani. Susu sapi lebih banyak peminatnya mungkin karena jenis susu ini mudah sekali untuk diperoleh.
Namun seiring berjalannya waktu saat ini juga sudah banyak dijumpai produk-produk susu nabati karena dinilai bisa sebagai alternatif susu sapi. Meski populer dan banyak peminatnya, nyatanya banyak yang intoleransi terhadap jenis susu ini karena adanya laktosa bahkan ada juga yang alergi.
Oleh karena itu susu nabati dianggap bisa menjadi pengganti yang baik terhadap susu sapi. Namun kebanyakan orang melupakan bahwa susu sapi bukanlah satu-satunya susu hewani namun ada satu produk lagi yang termasuk susu hewani yaitu susu kambing.
Berikut ini adalah beberapa kelebihan dan kekurangan yang perlu diketahui antara susu sapi & susu kambing.
Kaya akan kandungan protein
Susu sangat kaya akan kandungan protein. Hal ini berlaku pada susu sapi dan susu kambing. Kedua jenis susu ini memiliki kandungan protein yang sangat tinggi.
Hal tersebut menunjukkan bahwa kedua jenis susu ini mengandung 9 asam amino esensial yang dibutuhkan dalam produksi energi, perbaikan jaringan maupun pembentukan otot. Selain itu baik susu sapi maupun susu kambing juga secara alami mengandung kalsium yang sangat tinggi yang diperlukan bagi tubuh.
Kandungan nutrisi yang dimiliki
Dalam satu cangkir susu sapi mengandung kalori sebesar 149 kkal, lemak sebesar 7,93 gram, natrium 105 mg, karbohidrat sebanyak 11,7 g, serta protein sebesar 7,69 g. Selain itu susu sapi juga secara alami mengandung kandungan gula sebanyak 12,3 g dan berbagai mineral yang ada seperti Ca 276 mg, Mg 24,4 mg, P 205 mg dan K 322 mg.
Sementara pada secangkir susu kambing, kandungan kalorinya lebih rendah yaitu sebesar 168 kkal, lemak 10,1 g, natrium 122 mg dan karbohidrat 10,9 g. Jika dibandingkan susu kambing kebanyakan memiliki kandungan nutrisi yang lebih rendah dibanding susu sapi. Hanya saja kandungan natriumnya lebih besar.
Lalu susu kambing mengandung protein sebanyak 8,69 gram, gula sebanyak 10,9 gram, kalsium sebanyak 327 mg serta mineral lainnya seperti Mg 34,2 mg, P 271 mg, K 498 mg. Jika dilihat dari kandungan nutrisi yang ada susu kambing rendah lemak dan kalori, namun memiliki kandungan protein dan mineral yang lebih banyak.
Meski begitu keduanya tetap dinilai baik karena sama-sama memiliki kandungan gizi yang baik dan cukup untuk tubuh.
Lihat juga : 7 Alasan Mengapa Susu Kambing Mudah Dicerna
Segi rasa
Jika dilihat dari kandungan nutrisinya keduanya tidak memiliki perbedaan yang berarti. Namun jika dibandingkan dari segi rasa, keduanya memiliki perbedaan yang sangat signifikan. Banyak yang menyebutkan jika susu kambing memiliki rasa yang lebih manis.
Akan tetapi ada juga yang beranggapan bahwa susu kambing yang dijual di pasaran kebanyakan memiliki rasa yang sedikit anyir dan sangat khas dengan kambing. Oleh karena itu dari faktor inilah mungkin kebanyakan akan lebih memilih susu sapi dibanding susu kambing.
Tingkat pemicu alergi
Hal selanjutnya yang bisa dibandingkan dari kedua jenis susu ini yaitu tingkat pemicu alergi. Seperti yang sudah diketahui bahwa banyak orang yang alergi terhadap susu sapi khususnya anak-anak. Alergi ini merupakan bentuk reaksi dari tubuh pada kandungan protein yang ada pada susu.
Meski sudah diketahui bahwa kandungan protein pada susu kambing lebih banyak, nyatanya untuk kandungan alpha S1 kasein yang memicu alergi pada susu kambing ini lebih sedikit. Oleh karena itu susu kambing dinilai lebih aman dan bisa dijadikan sebagai alternatif bagi yang alergi terhadap susu sapi.
Alergi ini tidak boleh diremehkan karena efek samping yang ditimbulkan cukup berbahaya mulai dari muntah, diare atau adanya ruam pada kulit sampai membuat syok anafilaksis yang cukup berbahaya. Oleh karena itu jika sudah alergi seperti ini jangan dipaksakan untuk mengonsumsi susu sapi dan ganti dengan mengonsumsi susu kambing.
Lihat juga : Benarkah Susu Kambing Bermanfaat Bagi Kesehatan Kulit?
Kemudahan dicerna
Jika dibandingkan ternyata susu kambing lebih mudah untuk dicerna dibanding susu sapi. Selain itu susu kambing juga diketahui memiliki kandungan laktosa (gula) yang lebih sedikit dibanding susu sapi sehingga banyak yang memilih susu kambing dengan kedua alasan ini.
Baca Juga: Harga Susu Kambing Etawa di Indomaret.